Polres Semarang Sosialisasi Terkait Saber Pungli di Lapas Ambarawa

    Polres Semarang Sosialisasi Terkait Saber Pungli di Lapas Ambarawa
    Polres Semarang Sosialisasi terkait Saber Pungli di Lapas Ambarawa

    SEMARANG - Bertempat di depan halaman luar depan Aula Lapas Ambarawa, personil Polres Semarang melalui Binmas Polres Semarang memberikan sosialisasi tentang cegah dan berantas segala bentuk pungutan liar atau pungli kepada pegawai lapas Ambarawa, Senin (03/10/2022). 

    Kapolres Semarang melalui Kasat Binmas Polres Semarang AKP Sulistyawati, memberikan sosialisasi tentang cegah dan berantas segala bentuk pungutan liar atau pungli.

    "Tujuan dari kegiatan sosialisasi ini yaitu agar seluruh jajaran instansi khususnya masyarakat merasa nyaman dan dapat mengetahui adanya saber pungli, dengan mereka mengetahui tentang adanya saber pungli maka dapat terhindar dari praktek pungli di lapangan serta tercipta pelayanan prima untuk masyarakat yang baik dan transparan, " Ungkap Kasat Binmas.

    Kapolres melalui Kasat Binmas Polres Semarang juga memberikan pesan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberi penjelasan dan gambaran tentang dasar hukum yang telah masuk dalam ranah satgas saber pungli, serta terhindar dari semua kegiatan pungli.

    Kalapas Ambarawa, Agus Heryanto, menyampaikan banhwa, mendukung penuh tentang sosialisasi ini.

    "Sebagai pelayanan masyarakat harus berkerja dengan amanah, dan berkerja sesuai dengan SOP, " papar Kalapas Ambarawa.

    Kalapas juga memberikan apresiasi terhadap pihak polri tentang kegiatan yang telah dilaksanakan untuk memberantas pungli yang ada di masyarakat, sehingga masyarakat merasa nyaman terhadap semua pelayanan yang ada.

    (N.Son/LASAMBAWA)

    jawa tengah semarang ambarawa lapas ambarawa kalapas ambarawa agus heryanto polres semarang sosialisasi saber pungli
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Peringatan HUT TNI Ke-77, Danrem 073/Makutarama...

    Artikel Berikutnya

    STI Semarang Lakukan Senam Tera di Lapas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hana Rawhiti Maipi-Clarke: Anak Muda yang Mengguncang Parlemen Selandia Baru
    Hendri Kampai: Rapat Kerja dengan Jaksa Agung RI, Komisi III DPR RI Makin Menyala

    Ikuti Kami